Leher merupakan bagian integral dari tulang belakang. Vertebra, bersama dengan otot, saraf, sendi dan piringan sendi menopang kepala Anda. Sakit kepala dan nyeri leher yang sering terjadi kemungkinan akibat dari masalah di tulang belakang.
Pada umumnya, kondisi sakit leher akan sering terjadi selama hidup kita. Diskus intervertebralis berfungsi sebagai bantalan atau dapat juga berfungsi sebagai peredam kejut, memungkinkan tulang belakang untuk menghadapi berbagai bentuk beban dan tekanan selama masa hidup seseorang. Sendi ini juga dapat melakukan gerakan leher ke berbagai arah. Selain diskus intervertebralis, otot-otot yang terletak di sekitarnya, ligamen, bahu, serta sendi tulang belakang juga memainkan peran penting untuk menjaga tulang belakang leher (cervical spine) agar berada dalam baris yang tepat.
Semua struktur pendukung ini memiliki saraf yang mentransmisikan sinyal rasa sakit, dan jika ada sesuatu yang salah, sinyal rasa sakit akan dikirim dari saraf ke otak manusia, untuk memperingatkannya tentang potensi masalah yang timbul.
Mempelajari berbagai jenis perawatan leher dapat membantu Anda dalam memahami masalah tulang belakang dan nyeri leher yang senda Anda hadapi. Untuk konsultasi komprehensif dalam memilih perawatan yang paling sesuai dengan kondisi medis Anda, hubungi spesialis tulang belakang kami hari ini!
Mencari Spesialis Ortopedi Leher Terpercaya?
Perawatan Medis Cepat, Biaya Transparan
Buat janji untuk perawatan komprehensif untuk masalah sendi Anda!